Harga sepeda balap memang dikenal mencapai angka fantastis. Akan tetapi, kualitas sepeda ini tidak ada duanya. Namanya juga sepeda untuk perlombaan, harga fantastis karena rancangannya yang sulit demi keamanan pemain ketika melalui lintasan sehingga terhindar dari risiko cedera.

Sebagai salah satu sepeda yang dijadikan alat perlombaan, sepeda balap memang memiliki harga mahal. Bahkan, harga di ajang internasional bisa berkali-kali lipat dari yang Anda miliki saat ini. Sepeda dengan kualitas terbaik ini di desain khusus untuk diperlombakan dalam berbagai ajang balap sepeda.
Para klub sepeda yang ikut berlomba dalam berbagai acara ini memilih sepeda balap kualitas terbaik demi keamanan penggunanya. Mereka biasanya mendesain khusus sepedanya untuk diperlombakan. Akan tetapi, beberapa pemula memilih membeli dengan harga yang sangat mahal.

Harga untuk Sepeda Balap Terbaru
Harga sepeda untuk balapan bervariasi tergantung tipe yang dipilih. Polygon Sepeda Strattos S7 dapat Anda peroleh dengan modal Rp. 19.850.000. Untuk harga Rp. 14.300.000 Anda sudah memperoleh sepeda balap Polygon Strattos S5. Polygon Sepeda Strattos S4 diperoleh dengan harga Rp. 11.000.000.
Selanjutnya, harga Polygon Sepeda Strattos S3 sebesar Rp. 8.000.000. Untuk Polygon Sepeda Road Strattos S8 dapat diperoleh dengan harga Rp. 29.000.000. Harga Polygon Sepeda Road Strattos S7 sebesar Rp. 22.500.000. untuk Polygon Sepeda Road Strattos S5 seharga Rp. 16.150.000.
Harga Marin Sepeda Lombard 1 senilai Rp. 8.980.000. Sepeda Balap Roadbike dapat Anda miliki dengan modal Rp. 8.350.000.000. Sepeda Balap 700c Polygon cukup diperoleh dengan harga Rp. 7.080.000. Sepeda Balap RB RoadBike dapat dimiliki dengan harga Rp. 6.800.000.
Harga yang diberikan untuk sepeda balap Polygon sebesar Rp. 35.000.000. Sepeda Balap Polygon Strattos dapat diperoleh dengan harga Rp. 7.450.000. Polygon Bend R2 dapat Anda miliki dengan harga Rp. 15.900.000. Sepeda Balap Polygon Helios dengan harga Rp. 8.950.000 sudah bisa menjadi milik Anda.
Rekomendasi Harga Sepeda Balap Termurah
Selain harga fantastis di atas, Anda juga dapat memiliki sepeda balap dengan harga relatif murah, tetapi tetap berkualitas. Demam bersepeda belum surut, tetapi harganya mulai melonjak. Tidak perlu pusing, Anda dapat memiliki sepeda balap dengan harga murah untuk beberapa tipe berikut ini.
Road Bike Polygon Strattos adalah tipe pertama. Road bike ini masih cocok dijadikan sepeda balap. Harganya relatif murah. Model pertama yang disarankan ialah Strattos S2 dengan harga sekitar Rp 5,7 juta dan Strattos S3 dengan harga sekitar Rp. 7 juta.
Jenis berikutnya ialah Road Bike Thrill Ardent 4. Brand ini masih hadir dari produk dalam negeri. Ardent seri keempat ini merupakan produk pertama Thrill dengan harga sekitar Rp. 4,3 jutaan. Frame Ardent diciptakan dengan bahan alloy, fork carbon dan smooth welding.
Road Bike United Inertia 1 merupakan tipe selanjutnya. United mengeluarkan berbagai produk menarik dengan harga cukup terjangkau. Harganya bahkan kurang dari Rp 5 juta yakni seharga Rp. 3,8 jutaan. Warna frame yang digunakan yaitu biru-hijau dan silver-orange.
Jenis sepeda balap murah lainnya ialah Road Bike Pacific Factor. Pacific terkenal dengan sepeda lipatnya. Akan tetapi, urusan road bike tidak ingin kalah saing. Harga termurah sepeda balap Pasific seharga Rp. 5,1 juta atau lebih.
Jenis lainnya ialah Road Bike Element FRC 38. Harga yang ditawarkan sangat pas di kantong yakni mulai dari Rp 2,3 jutaan. Dengan harga sedang ini sudah memperoleh groupset Shimano non-series 6 speed. Sepeda ini cocok digunakan bagi yang tidak ingin memiliki kecepatan tinggi.
Jenis terakhir yang ditawarkan ialah Road Bike Police Toronto. Harga yang ditawarkan sangat ramah yaitu berkisar Rp 1,9 juta atau lebih. Harga murah bukan berarti membuat kualitasnya murahan. Terbukti dari sistem pengeremannya sudah menerapkan disc brake.
Ciri-Ciri Sepeda Balap Pada Umumnya
Meskipun cenderung sama berbentuk sepeda pada umumnya, beberapa kerangka sepeda balap berbeda dengan jenis biasanya. Ciri-ciri pertamanya ialah mempunyai ukuran ban luar yang sangat ramping dengan ketebalan hanya 2,5 cm. Sangat kecil dan mudah dijalankan ketika mengikuti perlombaan.
Sebelum menentukan harga untuk sepeda balap, Anda juga perlu memperhatikan tekanan dalam ban sepeda. Seperti yang diketahui ban sepeda balap harus mampu melesat dengan kecepatan tinggi, sehingga memiliki tekanan ban dalam hingga lebih dari atau sama dengan 100 psi.
Selain itu, ban dari sepeda balap juga memiliki permukaan yang sangat halus. Tujuannya untuk mengurangi risiko rolling resistance ketika digunakan. Ciri lainnya ialah dari gear yang dimiliki. Sepeda balap memiliki jenis gear berbeda dengan berbagai kecepatan berbeda juga sesuai gear yang dipilih.
Ciri berikutnya adalah memiliki crank atau gerigi di bagian pedalnya. Ukuran pedal ini sangat besar. Tujuannya untuk mendapatkan kecepatan tinggi ketika dikayuh. Ciri lainnya ialah memiliki frame atau rangka sepeda yang sangat ringan. Tentunya agar tidak membebani pengguna ketika melakukan balap sepeda.
Jenis-Jenis Sepeda Balap yang Standar
Walaupun sepeda balap adalah bagian dari jenis-jenis sepeda, ternyata benda satu ini masih memiliki jenis lainnya juga. Jenis pertama ialah sepeda balap standar. Sesuai namanya, sepeda balap standar ini yang lazim dijumpai dan sering digunakan oleh masyarakat luas.
Ukuran ban dari road bike standar biasanya sekitar 700 x 23c sampai 700 x 28c. Ukurannya sangat tipis dan banyak yang mengira tidak memiliki angin di dalamnya. Padahal, layaknya sepeda pada umumnya, sepeda balap juga memerlukan angin untuk dapat menjalankan ban sepeda selayaknya.
Jenis selanjutnya ialah sepeda balap flat bar. Jenis ini berbeda dengan biasanya terlihat dari drop bar yang digantikan oleh flat bar. Flat bar ini membantu pengguna yang ingin memakainya untuk keseharian sehingga tidak perlu terlalu membungkuk secara terus menerus.
Road bike time trial atau juga disebut sebagai triathlon adalah jenis berikutnya. Biasanya, jenis ini di desain khusus untuk dijadikan sepeda saat kompetisi. Harga dari sepeda balap jenis ini relatif lebih mahal dibandingkan road bike lainnya dikarenakan kelengkapannya untuk mengikuti perlombaan.

Triathlon memiliki desain aerodinamika dengan rangka pipih. Pada desain handle bar juga dibuat secara aerodinamis. Bahkan, posisi pengguna juga dibuat sangat aerodinamis yang menyebabkan pengguna terlihat seperti tidur di atas sepeda ketika mengendarai road bike time trial.
Jenis terakhir ialah road bike track. Sepeda balap ini juga diciptakan secara khusus. Track bike biasanya digunakan untuk mengikuti lintasan balap dengan pola memutar atau dikenal dengan sebutan velodrome. Di desain secara single gearing tanpa perangkat gear yang dapat berpindah-pindah.
Bahkan, pada sepeda ini tidak terdapat alur shifting, sprocket dan crank multispeed. Gear yang digunakan ialah jenis gear fixed. Gear ini dipasang layaknya pada becak yang dikayuh ke belakang akan mundur. Kehadiran sepeda ini sempat menjadi tren beberapa waktu lalu.
Bersepeda masih menjadi favorit masyarakat luas, termasuk sepeda balap sudah mulai digemari. Tidak hanya digunakan pada kompetisi, berbagai desain sepeda balap mulai bermunculan sebagai inovasi. Tanpa ragu, para produsen mendesainnya dengan harga sepeda balap dari termurah hingga termahal.